Apply on
Divisi Pendidikan merupakan salah satu program yang didukung oleh Wikimedia Indonesia. Program ini fokus pada pengenalan proyek-proyek Wikimedia kepada masyarakat, serta cara-cara memanfaatkan proyek-proyek Wikimedia untuk menyebarkan ilmu pengetahuan secara bebas dan gratis, khususnya di Indonesia. Pada tahun ini, kami membuka lowongan pemagang untuk 1 (satu) orang.
Deskripsi tugas
Pemagang berada di bawah bimbingan tim Pendidikan dengan tujuan untuk meningkatkan kapasitas pemagang untuk terlibat dalam penyelenggaraan kegiatan Pendidikan Wikimedia Indonesia. Deskripsi kegiatan sebagai berikut.
- mempelajari hal-hal mengenai gerakan Wikimedia, organisasi Wikimedia Indonesia, dan kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh Wikimedia Foundation dan Wikimedia Indonesia.
- berkontribusi dalam proyek-proyek Wikimedia, salah satunya Wikipedia, dan mempelajari ekosistem di dalamnya.
- mempelajari ketentuan penggunaan aset-aset grafis berlisensi terbuka yang tersedia di internet untuk disajikan dalam grafis gerak (motion graphics), termasuk membuat bentuk turunannya dalam konteks Indonesia.
- memvisualisasikan konten pembelajaran dalam bentuk video pendek berdurasi 30-60 detik yang mengandung grafis gerak (motion graphics).
Periode dan format magang
Magang akan dilakukan secara hibrida (tatap muka dan daring) di Ruang Komunitas Wikimedia Yogyakarta dengan ketentuan sebagai berikut.
- periode magang berlangsung selama 6 bulan mulai 18 November 2024-16 Mei 2025,
- waktu magang adalah 5 jam per hari (termasuk 1 jam waktu istirahat), terhitung sejak pukul 10.00–15.00 WIB,
- pemagang akan mendapatkan kompensasi harian sebesar Rp125.000 dan biaya komunikasi sebesar Rp150.000 per bulan.
Setelah menyelesaikan program magang dengan baik, pemagang akan mendapatkan surat keterangan magang dari Wikimedia Indonesia.
Kualifikasi
- Warga Negara Indonesia,
- berdomisili di Yogyakarta dan sekitarnya atau bersedia tinggal di Yogyakarta selama magang,
- sedang aktif sebagai mahasiswa minimal semester 5 di perguruan tinggi negeri/swasta, atau baru saja lulus dari perguruan tinggi, diutamakan dari program studi Desain Komunikasi Visual, Desain & Animasi, Multimedia, atau Ilmu Komunikasi,
- mampu mengoperasikan perangkat lunak pengolahan grafis, misalnya Adobe Photoshop/Illustrator, Adobe After Effects, atau peranti lunak sejenis, dan
- mampu menyajikan dan mengkreasikan elemen visual berupa teks dan grafis dalam komposisi yang efektif dan menarik dalam bentuk video pendek.
Untuk mengajukan lamaran, kirim CV, surat lamaran, dan portofolio yang relevan ke [email protected] dengan subjek pesan [PDK] Nama Lengkap - Pemagang Pendidikan. Kami akan menutup lowongan ini jika menemukan kandidat yang sesuai.
Kami akan menyeleksi calon pemagang yang dianggap sesuai dengan kualifikasi. Tidak ada surat-menyurat dengan calon pemagang.
Penyangkalan
Dalam melakukan perekrutan, Wikimedia Indonesia tidak pernah meminta sejumlah uang untuk alasan apa pun. Apabila Anda dimintai sejumlah uang, harap melaporkan kepada kami melalui alamat surel [email protected].